Lompat ke isi utama

Berita

Jelang hari pemilihan, Bawaslu Kota Pekanbaru laksanakan pelatihan untuk saksi peserta pemilu

Taufik Hidayat saat pembukaan Rapat Fasilitasi pelatihan saksi Peserta Pemilu

Pekanbaru, Badan pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Pekanbaru menggelar Rapat Fasilitasi Pelatihan Saksi Peserta Pemilu pada Pemilihan Umum tahun 2024 di Pekanbaru pada Rabu, 7 Februari 2024.

hadir dalam kegiatan Rapat Fasilitasi Anggota Bawaslu Kota Pekanbaru Taufik Hidayat, Reni Purba, Ketua  Panwaslu Kecamatan se-Kota Pekanbaru serta Saksi Peserta Pemilu dan Media masa yang ada di Kota pekanbaru.
Dalam sambutannya, Taufik Hidayat menyampaikan bahwa Bawaslu Republik Indonesia telah mengeluarkan mengeluarkan buku saku saksi pengawas pemilu 2024. Dalam buku saksi ini tim puslitbang diklat bawaslu RI merangkai berbagai tahapan panduan untuk saksi peserta pemilu 2024. 
Kegiatan rapat fasilitasi bagi saksi peserta pemilu  merupakan salah satu kegiatan yg di taja bawaslu kota pekanbaru. Fungsi, wewenang dan tugas saksi pun dipaparkan di dalam materi ini. 
Selain itu saksi juga diberikan informasi tentang mengisi beberapa form seperti form C-kejadian khusus atau keberatan jika terjadi kecurangan di TPS.

Pembukaan Rapat Fasilitasi Pelatihan Saksi Peserta Pemilu

 

Dengan semangat menjaga 7 hari menuju pemilihan, Bawaslu kota pekanbaru berkomitmen untuk membuktikan dedikasinya dengan melakukan  Bimbingan Teknis dan pelatihan untuk seluruh pihak yang terkait dengan penyelanggaraan kepemiluan di Kota Pekanbaru.
Taufik dalam akhir sambutannya lantas menyampaikan bahwa kita harus menciptakan pemilu yang jujur, adil dan damai, dan untuk menjadikan pemilu yang jujur, adil dan damai perlu keterlibatan semua pihak yang terkait dalam pemilu.

Penulis : Humas Bawaslu Kota Pekanbaru